Koalisi Solo Bersama (KSB) telah mengantongi satu nama yang dijagokan sebagai calon walikota (cawali) yang akan diusungnya dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) Desember mendatang. Nama tersebut berdasar hasil rapat pimpinan KSB yang terdiri dari enam partai politik yaitu, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Golkar dan Partai Gerindra, Senin (1/6) malam.
Ketua KSB, Sugeng Riyanto mengatakan, cawali yang akan diusung KSB masih belum dipublishkan. Hal tersebut dilakukan karena masih menyelesaikan sejumlah berkas-berkas untuk cawali.
"Sudah mengerucut satu nama, sekarang masih disiapkan berkas administrasinya. Harapan kami bisa segera diumumkan pekan ini. Sedangkan balon yang tidak terpilih, kami akan siapkan surat pemberitahuannya," ujar Sugeng seperti dilansir Radar Solo, Rabu (3/6).
Sugeng yang juga merupakan Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Solo ini menjelaskan, siapapun yang terpilih sebagai calon AD 1 dari KSB tentunya menjadi pertimbangan KSB untuk mencarikan partner yang tepat sebagai calon wakil walikota (cawawali) dengan melihat elektabilitas pasangan tersebut. Untuk itu, KSB bakal menggelar survei untuk mengetahui elektabilitas keduanya. (AR)
ConversionConversion EmoticonEmoticon